Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan di Morowali, IMIP Serahkan Gedung Kelas Baru untuk Pesantren Daarul Muntadzar di Desa Lalampu 

    Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan di Morowali, IMIP Serahkan Gedung Kelas Baru untuk Pesantren Daarul Muntadzar di Desa Lalampu 

    Morowali, 18 Januari 2025 – Dalam rangka mendorong peningkatan kualitas pendidikan secara menyeluruh di Morowali, PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP), menyerahkan gedung kelas baru ke pesantren Daarul Muntadzar Desa Lalampu, Bahodopi, Morowali, Sulawesi Tengah, Sabtu (18/01/2025).

    Gedung baru itu, berjumlah 5 ruang kelas, dan sudah dilengkapi dengan beragam fasilitas penunjang antara lain, kursi dan meja belajar, papan tulis, dan pendingin ruangan (AC), guna mendukung proses belajar dan mengajar di pesantren itu.

    Mewakili Manajemen PT IMIP, Secretary & General Affair Head, Jeffrey Kamajaya mengatakan, bantuan yang diberikan tersebut, menjadi bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) Kawasan IMIP. PT IMIP sendiri, menggandeng CSR PT Dexin Steel Indonesia (DSI), salah satu tenant di Kawasan IMIP, sebagai pelaksana teknis.

    “Dengan adanya gedung ini, semoga nantinya dapat meningkatkan kualitas pendidikan di Pesantren Daarul Muntadzar. Kemudian siswa dan pengajar bisa lebih semangat menggunakan fasilitas yang cukup memadai ini, ” kata Jeffrey Kamajaya.

    Di tempat yang sama, General Manager PT DSI, Wang Sanbo mengatakan, sejak berdiri tahun 2017 lalu, aspek sosial masyarakat menjadi salah satu hal yang juga menjadi perhatian perusahaan. Sehingga, kolaborasi ini diharapkan bisa memberikan efek yang positif untuk masyarakat secara luas. 

    Sementara itu, Camat Bahodopi, Tahir, melalui Kepala Seksi Ekonomi Kecamatan Bahodopi, Dahran Manan menyampaikan, antusias membantu pembangunan yayasan ini dilakukan support dari pemerintah Desa dan Camat Bahodopi, baik dukungan tenaga, material dan lainnya.  

    Pemerintah Kecamatan Bahodopi sangat mengapresiasi dengan hadirnya Kawasan IMIP, telah banyak berkontribusi baik di sektor Pendidikan, kesehatan dan sosial kemanusiaan. 

    “Semoga lima ruangan kelas ini, kualitas belajar siswa terus meningkat untuk menunjang kecerdasan siswa dan berharap semoga kedepan akan ada lagi bantuan seperti ini, ” ucap  Dahran Manan.

    Turut hadir dalam penyerahan gedung sekolah, Kapolsek Bahodopi, perwakilan Desa Lalampu, perwakilan Kecamatan Bahodopi, Manajemen IMIP dan DSI. (*) 

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Diresmikan Danrem 132/Tdl, Koramil 1311-09/Bahodopi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan di Morowali, IMIP Serahkan Gedung Kelas Baru untuk Pesantren Daarul Muntadzar di Desa Lalampu 
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Polri Lakukan Penyelidikan Terhadap Peristiwa Gugurnya  Anggota Polri Tertembak Saat Patroli di Yalimo
    Gantikan KRI DPN-365, KRI SIM-367 Emban Mandat MTF XXVIII-P/UNIFIL

    Ikuti Kami